Syafri Ibrahim's profile

Cara Membuat Roti Buaya Isi Bluberry

Cara Membuat Roti Buaya Isi Bluberry Yang Lumer Dan Menggoda
 Siapa yang tidak mengenal Roti Buaya? Pastinya sebagian masyarakat khususnya Indonesia mengenal makanan ini. Jika dilihat secara langsung, sajian roti yang satu ini terbilang cukup unik. Cara Membuat Roti Buaya ini sebenarnya mudah, hanya saja sedikit butuh keterampilan dalam membentuknya.

Saat ini, roti buaya sangat mudah dijumpai diberbagai toko roti (bakery) di seluruh Indonesia. Sehingga bisa kita jumpai adanya berbagai macam aneka rasa roti buaya misalnya: coklat, stroberi, dan keju. Roti buaya ini rasanya hampir sama dengan roti tawar pada umumnya, yang menjadi perbedaan hanyalah pada bentuknya. Roti buaya memang dibentuk menyerupai bentuk seekor buaya.

Karena secara tekstur dan bentuknya memang mirip dan menyerupai hewan buaya. Roti Buaya ini biasanya di sajikan saat-saat acara pernikahan, khitanan dan acara serupa lainnya. Selain itu, terkadang Roti ini juga cocok untuk sekedar menu cemilan anak-anak yang khitanan.

Awalnya, roti buaya dibuat dari adonan roti yang tawar, namun seiring perkembangannya, Kini roti buaya dibuat dengan diberi rasa manis. Sebelum kita lanjut ke resep lengkapnya, jika anda ingin tau mengenai resep Roti buaya dengan varian rasa lain selain bluberry ini, anda dapat mengunjungi Cara Membuat Roti Buaya.

Hal Menarik Dari Roti Buaya
Roti Buaya, adalah Roti yang bentuknya unik dan pastinya seperti hewan buaya, rasa manis, ditambah berbagai macam toping. Salah satu istilah yang sering didengar ketika ada pernikahan menggunakan adat betawi ialah Seserahan roti buaya.

Ini adalah salah satu bawaan wajib, yang harus dibawa oleh mempelai pria untuk mempelai wanita, waktu  lamaran maupun  akad nikah.Seiring dengan perubahan zaman, seserahan roti buaya kini mengalami pergeseran nilai dan juga fungsi. Dahulu roti buaya dibuat hanya untuk simbol semata, tidak untuk dikonsumsi juga.

Sebab itu  dibuat sekeras mungkin dan semakin keras semakin baik. Untuk kemudian diletakkan di tengah ruangan acara resepsi, sampai acara selesai. Kemudian roti ini akan disimpan di atas lemari, maupun dekat pakaian di kamar pengantin, lalu dibiarkan hingga digerogoti oleh binatang renik.

Karena tidak menggunakan perisa apapun dan dibuat dalam kondisi keras, maka roti jenis ini cenderung awet. Hal ini yang melambangkan bahwa pernikahan suami istri tersebut akan awet, hingga maut memisahkan. Tak perlu lama-lama lagi, yuk simak resep lengkapnya dibawah ini:

Resep Cara Membuat Roti Buaya
1. Cara Membuat Roti Buaya Isi Blueberry
Bahan yang diperlukan :
- 500 gr terigu
- 30 gr susu bubuk
- gula pasir 30 gr
- mentega 30 gr
- 1 sdm gist
- 500 cc air
- garam secukupnya
- Selai Blueberry secukupnya

Resep Roti Buaya Isi Bluberry :
1. Campur dan aduk jadi satu bahan kering; tuangi air, aduk hingga tercampur, 
2. masukkan mentega, aduk hingga menjadi adonan
3. Diamkan 45 menit hingga mengembang
4. Potong-potong adonana masing-masing 50 gram, pulungi dan biarkan 15 menit
5. Bentuk adonan yang telah dipulung menyerupai buaya,
6. Isikan didalamnya selai Blueberry
7. Kemudian letakkan diatas loyang yang telah diolesi blue band, biarkan mengembang kembali 45 menit
8. Panggang hingga kuning kecoklatan dan matang, hidangkan.

Mungkin itu tadi adalah salah satu contoh Cara dalam Membuat Roti Buaya yang bisa kalian praktekkan di rumah dengan mudah. Terlihat menarik dan juga sedikit mengasah keterampilan bukan.

Karena itu, Roti Buaya Isi Bluberry ini juga cocok untuk disajikan saat kumpul Bersama keluarga, maupun saat ada acara kumpul yang terdapat banyak orang.

Jadi, mungkin itu saja informasi mengenai Cara Membuat Roti Buaya Isi Bluberry yang bisa kami berikan. Semoga informasi resep resep yang telah kami bagikan kepada anda diatas bisa bermanfaat pastinya. 

Sajikanlah Roti buaya ini dengan minuman segar seperti jus buah, maupun sirup untuk menambah kenikmatan saat mencicipinya. Terima kasih dan selamat mencoba.
Cara Membuat Roti Buaya Isi Bluberry
Published:

Cara Membuat Roti Buaya Isi Bluberry

Siapa yang tidak mengenal Roti Buaya? Pastinya sebagian masyarakat khususnya Indonesia mengenal makanan ini. Jika dilihat secara langsung, sajian Read More

Published:

Creative Fields